Demonstrasi Yongmoodo Yonif 714/SM Dalam Rangka HUT RI Ke-73 - Yonif 714/SM

Minggu, 19 Agustus 2018

Demonstrasi Yongmoodo Yonif 714/SM Dalam Rangka HUT RI Ke-73

[caption id="attachment_258" align="alignnone" width="1280"] Demonstrasi Yongmoodo Yonif 714/SM Dalam Rangka HUT RI Ke-73[/caption]

Sebanyak 75 Orang Prajurit Batalyon Infanteri 714/Sintuwu Maroso berpakaian dobog Yongmoodo memeriahkan HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-73 di Lapangan Sintuwu Maroso Poso, Sulawesi Tengah, Jumat (17/08/2018).

Usai melaksanakan Upacara HUT Kemerdekaan RI seluruh warga yang hadir di Lapangan Sintuwu Maroso menyaksikan demonstrasi yang diawali dengan suara tembakan yang mengiringi para Prajurit Yonif 714/SM memasuki tengah lapangan dan dilanjutkan dengan Penghormatan Bela Diri Militer Yongmoodo. Demontrasi yang dibina oleh  Letnan Satu Infanteri Erik Kristian Kambu ini berhasil memukau para warga yang menyaksikan. Panas teriknya matahari tidak mengurangi antuasiasme warga untuk menyaksikan demonstrasi dari Prajurit Maroso. Demonstrasi disaksikan juga oleh Bupati Poso dan Para Tamu Undangan di Tribun Lapangan Sintuwu Maroso.

[embed]https://www.youtube.com/watch?v=IyUYxW3sFD0[/embed]

 

Tidak ada komentar:

@way2themes